Kalau berbicara tentang
makanan itu nda akan ada habisnya karena semakin berkembangnya zaman semakin
banyak pula makanan yang diciptakan para koki untuk memanjakan lidah para
penikmat kuliner. Meskipun begitu, makanan khas daerah masing-masing daerah di Indonesia
tetap menjadi incaran para wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar
Indonesia. Nah! Berhubung saya berasal dari Kota Palu, saya akan berbagi
sedikit tentang makanan khas dari kota saya kota tercinta maupun dari luar palu
J baiknya! Yang
berminat, silahken dibaca!
Makanan Khas
Kota Palu yang patut di coba adalah Kaledo atau Sop Tulang Sapi yang dimakan
dengan singkong rebus, Kaledo adalah makanan khas kota Palu – Sulawesi
tengah.Tak heran bila kota Palu terkadang disebut juga sebagai kota KALEDO,
hampir semua orang yang pernah berkunjung ke kota Palu pasti pernah mencicipi
makanan yang satu ini, belum terasa lengkap kunjungan ke Palu apabila belum
mencicipinya.
Kaledo sejenis
sup ( makanan berkuah ) tulang sapi yang bening dengan bumbu cabe rawit yang
telah dihaluskan, garam secukupnya dan asam mentah yang terlebih dahulu direbus
dan dilumatkan. Rasa asam dan pedas inilah yang menjadi ciri khas dari makanan
ini. Hampir di semua rumah makan yang ada di kota Palu menyediakan hidangan
ini. Sop kaledo sangat segar rasanya, bisa jadi menu berbuka ataupun untuk
santap sahur kamu. Tetapi berhati-hatilah dengan rasa pedasnya!
Apabila kamu
berkesempatan bertandang ke kota Palu, Sulawesi Tengah, pastikan sop kaledo
masuk dalam daftar wisata kuliner kamu. Monggo dicoba! J
Ikan Bakar Khas Palu, sensasinya jangan pernah dilewatkan kawan! Demi apa
kelezatannya tak tertandingi dengan ikan bakar dimanapun.
Karena kota
palu dikelilingi oleh lautan, maka hasil lautnya pun berlimpah salah satunya
ikan bakar khas palu ini.
Uta Kelo atau biasa disebut juga sayur kelor adalah salah satu makanan khas
Kaili, suku yang dominan di Kota Palu. Bahan utama dari makanan ini yaitu daun
kelor, santan, biasanya juga ditambah potongan ikan dan pisang, rasanya?
Uuueeennaakk tenan! Penasaran? Berkunjunglah ke Kota Palu dan rasakan sendiri
nikmatnya!
Palumara yaitu sayur ikan dengan kuah asam yang kental, berwarna kuning,
dan lumayan berminyak. Paling enak disantap saat panas, biasanya palumara jadi
makanan berat pada saat berbuka puasa. Tidak sulit untuk memdapatkan makanan
ini karena banyak dijadikan menu dirumah-rumah makan yang ada di sulawesi
tengah. Selamat mencoba!
Uvempoi, sejenis Kuah Asam dari Tulang Sapi yang dihidangkan dengan
Burasa, yaitu Nasi santan yang dimasak dalam daun pisang. Makanan ini selalu
muncul pada saat perayaan idul fitri ataupun idul adha. Cari saya kalo kamu nda
nambah!
Uta dada, sejenis opor yang berkuah santan dengan berbahan Ikan atau ayam.
Makanan ini masih sering menjadi masakan favorit para ibu di kota Palu apalagi
pada saat liburan dan acara-acara besar keagamaan. De pe rasa? Muhammaaa....
narasa!!
waah bagi resep lengkapnya dong, saya orang Palu juga ini, salam kenal :D
ReplyDelete